Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2023

TEKA IKU, KAMPUNG KECIL SERIBU CERITA

Sebuah Suara Dari Anak Muda Untuk Pelosok Desa Oleh: Risna Ase Secara geografis Teka Iku merupakan salah satu desa yang kecil terletak di Kecamatan Kangae, Kabupaten Sikka. Desa ini memiliki tiga dusun yakni Dusun Hubin Kloang, Dusun Hubin Natar dan Dusun Wolomude.   Desa Teka Iku memiliki potensi destinasi wisata yang masih kental baik itu wisata alam, wisata rohani, wisata sejarah mapun wisata budaya. Wisata-wisata tersebut terdiri atas wisata alam Ilin Goran, Wair Jeko dan Wair Gunit. Wisata sejarah yakni Lepo Mitan Teka Iku dan Watu Mahe Lepo Pitu, serta wisata rohani yakni Gua Maria Fatima. Secara budaya, masyarakat Desa Teka Iku masih memegang teguh kebudayaan adat antar belis. Rata-rata masyarakatnya bermata pencaharian sebagai petani dan tenun ikat. Selain potensi wisata yang dimiliki, Desa Teka Iku merupakan desa kelahiran pahlawan daerah yang dikenal di kalangan masyarakat Sikka secara luas yakni Moan Teka. Konon menurut cerita sejarah yang beredar, Moan Teka inilah ...

Tentang Kita

Tentang Kita “ Sebuah cerpen kehidupan karya Risna Ase “ Selamat membaca !!! Ini adalah sebuah cerita tentang kita, tentang sebuah jalan yang dimulai namun tak akan mungkin pernah sampai ke tujuan. Mimpi yang tidak mungkin bisa menjadi sebuah kenyataan. Tapi itu bukan merupakan sebuah rintangan, apapun kondisinya, tidak pernah salah jika kita mau untuk memulainya. Ini adalah tentang aku, aku yang terlalu dalam menyimpan rasa hingga pada akhirnya bahwa aku harus merasakan sakit hati. Inilah kisahku, aku Raisa Kenara. Sehabis mengikuti les aku segera bergegas menuju gerbang kampus. Rencananya dia akan menjemputku sehabis kuliah. Tidak membutuhkan waktu yang lama, dia yang aku tunggu-tunggu segera datang. Bergegas aku pun melangkah menaiki motornya.  Akhir-akhir ini, kedekatan antara aku dan dia semakin terjalin. Rasanya hubungan kami begitu dekat dan aku menemukan sesuatu yang berbeda darinya. hampir memenuhi seluruh tipe cowo yang aku suka.  Sudah sejak beberapa minggu ini, aku...